Televisi (TI Pt 5)
TELEVISI
PENGERTIAN TELEVISI
Televisi adalah sebuah alat penangkap siaran bergambar. Kata televisi berasal dari kata tele dan vision ; yang mempunyai arti jauh (tele) dan tampak (vision). Jadi televisi berarti tampak atau dapat melihat dari jarak jauh.
SEJARAH TELEVISI
Televisi merupakan media telekomunikasi yang diciptakan dari sinar elektroda. Sejarah televisi ini dimulai sejak abad 18 bersamaan dengan penemuan-penemuan penting lainnya yang dapat merubah peradaban dunia. Televisi sendiri ditemukan oleh John Mc. Graham dari Saththam.
Perkembangan televisi diawali dengan adanya sebuah penemuan dasar gelombang elektromagnetik oleh Joseph dan Michael Faraday pada tahun 1831. Dalam penemuan tersebut akhirnya semakin tumbuh dan berkembang pesat mengenai teknologi komunikasi elektronik.
Pada tahun 1880, Alexander Graham Bell dan Thomas Edison mengeluarkan teori bahwa selain suara, perangkat komunikasi juga bisa mengirimkan suatu gambar.
FUNGSI TELEVISI
Fungsi Televisi adalah fungsi informasi, Fungsi Pendidikan dan Fungsi Hiburan.
KELEBIHAN TELEVISI
Kelebihan dari Televisi adalah memudahkan kita sebagai masyarakat untuk mendapatkan berita-berita terkini dan sebagai hiburan yang dapat mengusir rasa jenuh. Televisi juga sebagai hiburan yang murah dan praktis karena hampir semua rumah memiliki televisi.
KEKURANGAN TELEVISI
kekurangan dari Televisi adalah sifat televisi yang transitor sehingga hanya bersifat sesaat atau sekilas. Penonton tidak dapat mengulang gambar dan suara yang sudah diterimanya. Televisi juga masih menyajikankan informasi dengan satu arah, sehingga penonton masih ditempatkan pada posisi pasif.
Komentar
Posting Komentar